Image Source :
Namun, pernikahannya tidak bertahan lama dan harus bercerai di tahun 2011di Pengadilan Agama Depok. Empat tahun kemudian, Sarah mengakhiri masa jandanya dan menikah dengan seorang pria bernama Neil Furuno. Mereka menikah di Los Angeles, Amerika Serikat pada 6 Maret 2015.
Baca juga: Usai Diduga Sindir Nagita Slavina, Sarah Sechan Justru Puji Sosok Ini
Sarah Sechan mengawali karirnya saat mengikuti audisi untuk menjadi VJ MTV Asia pada tahun 1997. Saat itu, ia masih menjadi penyiar radio magang di Hard Rock FM. Meskipun sempat ragu untuk mengikuti audisi VJ, ia ternyata diterima menjadi VJ MTV Asia.
Ini pun membuat Sarah Sechan menjadi VJ MTV pertama dari negara Indonesia. Sarah mengatakan keuangannya langsung meningkat drastis saat itu, apalagi VJ MTV langsung diarahkan dari Amerika Serikat. Saat itu, Sarah juga melakukan syuting di Singapura dan bukanlah Indonesia.
Kemudian Sarah Sechan pun ikut merambah ke dunia akting. Pada tahun 2008, ia membintangi XL (Extra Large): Antara Aku, Kau dan Mak Erot. Kemudian di tahun 2013, Sarah Sechan memiliki acara talk show-nya sendiri yang diberi nama Sarah Sechan.
(Dindi)