logo shopcumi
  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu

Ungkap Kondisi Wajah Jenazah Titiek Puspa, Inul Daratista: Cantik Sekali

Image Source : Instagram

































Inul Daratista menjadi salah satu rekan terdekat Titiek Puspa yang sangat terpukul dengan kabar kepergian sang artis. Terlebih, Inul memang seolah sudah menganggap Eyang Titiek bak keluarga dekatnya.

Ditemui saat melayat Titiek Puspa tadi malam (10/4), Inul Daratista tak mampu menyembunyikan kesedihannya. Pedangdut kondang ini mengungkapkan bahwa Titiek Puspa memiliki peranan penting dalam perjalanan kariernya. Pasalnya dia karena sering membela Inul dari label kontroversial di masa awal kemunculannya.

"Eyang adalah sosok yang ada di hati saya yang paling dalam," ungkap Inul Daratista di Rumah Sakit (RS) Medistra, Jakarta, Kamis (10/4/2025).

Meski sudah berusaha menemani Titiek Puspa hingga akhir hayatnya, namun ada sesal yang Inul Daratista rasakan. Pasalnya Inul tak sempat menyampaikan salam perpisahan lantaran sempat pulang ke rumah untuk berganti pakaian.


"Sedihnya itu, tadi pagi saya habis nungguin terus pulang ganti baju. Kan habis masakin mas Adam sebentar, ternyata dapet kabar kalau Eyang udah nggak ada," kata Inul Daratista menahan tangis.

Untungnya, Inul Daratista masih sempat menyaksikan jasad Titiek Puspa sebelum dipersiapkan untuk pulang ke rumah duka. Diungkapkan oleh Inul, jenazah Titiek Puspa sangat cantik.

"Eyang sangat cantik sekali. Senyum dan badannya nggak ada yang keriput sama sekali," beber Inul Daratista.

Di sisi lain, Inul Daratista mengaku lega karena masih sempat menemani Titiek Puspa sejak hari pertama masuk rumah sakit hingga berpulang menghadap Sang Pencipta. Istri Adam Suseno ini meminta agar orang-orang memberikan doa terbaik untuk Titiek Puspa.

"Saya bersyukur, ketika Eyang sedang dalam kondisi sakit, saya bisa nungguin dari hari pertama sampai beliau menghembuskan napas terakhir. Ya mohon doanya ya, mudah-mudahan Eyang husnul khatimah," harap Inul Daratista.

Sebagai informasi, Titiek Puspa sempat pingsan di tengah kegiatan syuting di kantor Trans TV sebelum dilarikan ke rumah sakit dan dinyatakan mengalami pendarahan otak pada 26 Maret lalu. Tim dokter langsung mengambil tindakan operasi setelah Titiek Puspa dipastikan mengalami pendarahan otak di kepala sebelah kiri. (ND)

related articles
Balasan Menohok Inul Daratista Atas Komentar Julid Soal 7 Harian Titiek Puspa

  • Hot News
  • 3 hari yang lalu
Afgan Beberkan Titiek Puspa Pernah Bertanya Soal Donasi Kepadanya

  • Hot News
  • 6 hari yang lalu
Inilah Sosok yang Menyarankan Titiek Puspa Syuting Terakhir Sebelum Meninggal Dunia

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu