Setelah cukup lama tidak terdengar kabarnya, Zaskia Gotik tiba-tiba menjadi sorotan publik dengan kabar bahagia. Pedangdut yang dikenal dengan suara khasnya itu baru saja menggelar acara tujuh bulanan untuk kehamilan anak ketiganya dari pernikahannya dengan Sirajuddin Mahmud. Acara tasyakuran dan prosesi adat ini berlangsung khidmat pada Sabtu, 18 Januari, di Bandung, Jawa Barat.
Dalam acara yang penuh nuansa adat Sunda, Zaskia Gotik dan Sirajuddin tampak kompak menjalani setiap rangkaian tradisi yang sakral. Momen haru pun terlihat ketika Zaskia melakukan sungkeman kepada suaminya, memohon doa dan restu agar kehamilannya berjalan lancar hingga proses persalinan nanti.
Suasana semakin menyentuh hati ketika Sirajuddin terlihat memberikan doa tulus untuk istri dan calon buah hatinya. Prosesi adat Sunda yang digelar Zaskia mencakup berbagai ritual tradisional, seperti siraman, memasukkan belut ke dalam kendi sebagai simbol harapan agar proses persalinan berjalan lancar, membuka benang sebagai tanda kelancaran kehidupan anak kelak, hingga memotong kelapa yang melambangkan doa agar bayi yang lahir diberi kesehatan.
Lantas, apa makna dari rangkaian tradisi adat Sunda pada tujuh bulanan Zaskia Gotik? Dan seperti apa kehikmatan dari rangkaian prosesi tersebut?
#zaskiagotik #sirajuddinmahmud #cumicumidotcom
DILARANG MENGGUNAKAN KONTEN CUMICUMI.COM TANPA IZIN