logo shopcumi
  • Hot News
  • 8 bulan yang lalu

Reaksi Pratama Arhan Terkait Isu Dugaan Perselingkuhan Azizah Salsha

Image Source : Instagram

































Beberapa waktu belakangan, jagat maya tengah dihebohkan dengan berita dugaan perselingkuhan Azizah Salsha atau Zize dengan beberapa laki-laki. Di tengah viralnya kasus ini, suami Zize yaitu Pratama Arhan akhirnya muncul.

Alih-alih membantah atau memberikan klarifikasi, Pratama Arhan justru muncul dengan membagikan foto pernikahannya dengan Azizah Salsha disertai dua emoji. Pertama, emoji dua tangan dirapatkan yang bermakna terima kasih. Kedua, emoji wajah tersenyum dengan halo yang diartikan rasa syukur.


Unggahan pemain Timnas Indonesia tersebut pun langsung ramai menuai komentar netizen. Sebagian warganet menafsirkan unggahan itu sebagai keinginan Arhan untuk mempertahankan rumah tangganya, namun ada pula yang memberi dukungan kepadanya.

"Sesayang itu kah Ho?" ujar akun @ash***.

 "Ikhlaskan saja Mas," tulis @tit***

"Banyak yang sayang kamu, tapi ternyata kamu tidak sayang diri sendiri," komentar @yun***.

."Arhan ngetag Zize (dalam foto itu). Berarti mereka baik-baik saja guys," ungkap @dia***.

Sementara itu, Azizah Salsha telah membuat klarifikasi melalui Instagram story. Selebgram berusia 20 tahun ini meminta maaf atas kegaduhan yang terjadi. Selain itu, Zize pun menegaskan bahwa rumah tangganya dengan Arhan baik-baik saja. (ND)

related articles
Kuasa Hukum Ikut Komentari Soal Video Viral dr Oky Pratama dengan Seorang Laki-laki

  • Hot News
  • 1 bulan yang lalu
Nikita Mirzani Rayakan Ulang Tahun di Penjara, Begini Doa dari dr Oky Pratama

  • Hot News
  • 1 bulan yang lalu
Viral Video dr Oky Pratama dengan Laki-laki, Ucapan Richard Lee dan Isa Zega jadi Sorotan

  • Hot News
  • 1 bulan yang lalu