Image Source : Instagram
Jennifer Coppen nampaknya sudah mulai kuat untuk menerima takdir bahwa sang suami, Yitta Dali Wassink harus pergi selama-lamannya. Melalui video yang beredar di jagat maya, terlihat Jennifer dan keluarga menggelar upacara paddle out untuk melarung abu jenazah Dali di Pantai Lembeng, Bali, pada Minggu (21/7/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Jennifer Coppen sempat buka suara terkait keputusan untuk mengkremasi jenazah Dali yang sempat ramai diperbingkan netizen. Hal ini menjadi perbincangan lantaran Dali diketahui telah menjadi mualaf atau saat ini sudah beragama Islam. Mengenai alasan Dali dikremasi, Jennifer Coppen pun meminta agar netizen menghargai keputusan ini.
"Itu memang permintaan terakhir papa Dali untuk dikremasi. Jadi tolong dihargai saja keputusannya papa Dali," ujar Jennifer Coppen, dikutip dari video yang dibagikan akun @prettyplushlyy, Minggu (21/7/2024).
Ibu satu anak ini juga membenarkan bahwa suaminya memang telah memeluk agama Islam dan selama ini selalu berusaha memperdalam agamanya. Namun karena masih terbilang baru, masih banyak syariat dalam agama Islam yang belum dipahaminya oleh pria yang meninggal pada usia 22 tahun tersebut.
"Setiap mau makan baca Bismillah. Masuk rumah bilang Assalamualaikum. Sebelum Kamari makan dibacain Bismillah tapi memang mungkin karena belum belajar banyak, jadi papa Dali belum terlalu mengerti tentang agama Islam," ungkap Jennifer.
Selain itu, artis berusia 23 tahun ini juga menegaskan bahwa dirinya dan keluarga juga telah menggelar acara tahlilan di rumah untuk almarhum Dali. Oleh karena itu, Jennifer Coppen berharap setelah ini tidak ada lagi perdebatan dijagat maya.
"Aku cuma mau
lurusin, ada yang bilang aku gak bikin tahlilan, aku bikin kok, bikin di
rumah," pungkasnya. (ND)