Image Source : Instagram
Artis cantik Selvi Kitty baru-baru ini mengumumkan
perihal kabar perceraiannya dengan Rangga Ilham pada (19/202024). Dalam unggahan
Instagram, Selvi Kitty mengucapkan terima kasih atas perjalanan enam tahun
pernikahannya dengan Rangga Ilham. Ia juga menyatakan bahwa keputusan untuk
bercerai adalah jalan terbaik.
Meskipun melalui proses perceraian, Selvi Kitty dan Rangga Ilham sepakat untuk tetap bersama dalam asuhan anak mereka, Abizard. Dalam unggahan terpisah, Rangga Ilham mengucapkan terima kasih kepada Selvi Kitty atas enam tahun pernikahan mereka, mengakui bahwa kehadiran Selvi Kitty tetap menjadi bagian penting dalam perjalanan hidupnya.
Baca juga: Mengejutkan! Selvi Kitty Akui Ingin Loncat Setiap Berada di Ketinggian
Baru-baru ini, Selvi Kitty terlihat menguatkan dirinya sendiri melalui unggahan di sosial media. Meskipun menghadapi cobaan berat seperti perceraian, Selvi Kitty tampak kuat dan bersyukur atas setiap aspek dalam hidupnya. Di tengah perasaan yang pasti sulit, Selvi Kitty memberikan semangat melalui tulisan-tulisannya di media sosial.
"Terima kasih ya diri, sampai hari ini masih bisa berdiri kuat dan tegar menghadapi semuanya," tulis Selvi Kitty dalam salah satu unggahannya.
Ia juga menuliskan pesan positif, "Jangan lupa bahagia, bahagia kita yang ciptakan," serta mengajak untuk tetap bersyukur apapun yang terjadi.
(Dnd)